BERITA
Daftar Berita Pusat Studi HAM
Universitas Islam Indonesia
- 25 Juni 2013
Peserta : Hakim Seluruh Indonesia
Tempat : Bali, 17 – 20 Juni 2013
Kerjasama : Komisi Yudisial RI, PUSHAM UII & NCHR OSLO, Norway
Materi :
- “TRANSPARANSI DAN AKUNTABILITAS KEKUASAAN KEHAKIMAN SERTA PERAN KOMISI YUDISIAL DALAM SEMANGAT PEMBERANTASAN KORUPSI DI INDONESIA”
Oleh : Dr. H. Ibrahim, S.H., M.H., LL.M.
- CORRUPTION : THE REAL TERRORIST!!
- CRIME AGAINST the HUMANITY
Oleh : Dr. Busyro Muqoddas, S.H., M.Hum
- HAM DAN KEWAJIBAN PERADILAN DALAM MENGIMPLEMENTASIKAN HAM
Oleh : Joseph Adi Prasetyo
- SISTEM PERUNDANG-UNDANGAN PEMBERANTASAN KORUPSI
Oleh : Dr. Zainal Arifin Muchtar, S.H., LL.M.
- PRODUK PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN INDONESIA TENTANG HAK ASASI MANUSIA
Oleh : Eko Riyadi, S.H., M.H.
- TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG DAN PEMBUKTIAN TERBALIK
Oleh : Dr. Yunus Husein
- PERADILAN YANG FAIR
Oleh : Dr. Suparman Marzuki, S.H., M.Si
- CORRUPTION AND HUMAN RIGHTS
Oleh : Kjetil Fiskaa Alvasker
Pelatihan HAM dengan tema ‘Hak Sipil dan Politik’. Pelatihan ini diikuti sekitar 40 dosen hukum dan HAM dari berbagai daerah di Indonesia. Pelatihan ini merupakan lanjutan dari pelatihan HAM yang diadakan di Balikpapan. Pelatihan ini diselenggarakan oleh PUSHAM UII Yogyakarta bekerjasama dengan NCHR, Oslo-Norway. Bertempat di Hotel Novotel Semarang 21-23 Mei 2013.
Adapun materi yang diberikan adalah:
- Agama dan Hubungannya dengan Demokrasi dan Hak Asasi Manusia
- Hak untuk Hidup, Kebebasan dari Perbudakan dan Penghambaan
- Administrasi Peradilan (Pasal 9, 14, dan 15 dari ICCPR)
- Hak atas Kebebasan Berpikir, Berkeyakinan dan Beragama
- Hak Kebebasan Berpendapat, Berekspresi dan Mendapatkan Informasi, serta Kebebasan untuk Berserikat
- Hak untuk Berpartisipasi dalam Urusan Publik
- Studi Kasus Hukuman Mati dan Hak untuk Memilih
- Menyeimbangkan Hak yang Saling Bertentangan dan Batas-Batas Penghargaan
- dll
Pelatihan yang berlangsung selama 3 hari.
Pelatihan dosen hukum dan HAM tingkat Advanced dengan tema ‘Hak Sipil dan Politik’ diadakan oleh PUSHAM UII Yogyakarta bekerjasama dengan NCHR, Oslo-Norway. Bertempat di Hotel Jogjakarta Plaza pada tanggal 6-8 Mei 2013.. Pelatihan ini diikuti sekitar 40 dosen hukum dan HAM dari berbagai daerah di Indonesia, dan sebelumnya peserta juga telah beberapa kali mengikuti pelatihan tentang hukum dan HAM yang juga diselenggarakan oleh PUSHAM UII bekerjasama dengan NCHR.
Adapun materi yang diberikan adalah:
- Hak untuk Hidup ,
- Hak untuk Berkeluarga dan Privasi,
- Hak Kebebasan Berpendapat, Berekspresi dan Mendapatkan Informasi, serta Kebebasan untuk Berserikat
- Kebebasan dari Perbudakan dan Penghambaan
- Hak untuk Berpartisipasi dalam Urusan Publik
- Adminstrasi Peradilan
- Menyeimbangkan Hak yang Saling Bertentangan dan Batas-batas Penghargaan
- dll
Pelatihan yang berlangsung selama 3 hari ini berjalan menyenangkan. Materi diberikan dengan model fasilitasi. Peserta banyak mengajukan pertanyaan-pertanyaan kritis. Disitulah materi mengembang, dan melahirkan pemahaman baru tentang dimensi teoritik hak sipil dan politik.
- 10 Januari 2013
Open Recruitment
Hanya untuk 30 Mahasiswi
PUSHAM UII (The Islamic University of Indonesia’s Human Rights Center Studies)
Syarat-syarat
a. Mahasiswi minimal semester 5 untuk semua jurusan (diutamakan jurusan Psikologi, Mipa, Kedokteran, Satra, Komunikasi, Sospol, Ekonomi dan Hukum)
b. Mengirimkan biodata diri disertai foto close up
c. Membuat Esai “andil masyarakat dalam menciptakan keamanan lingkungan” 1 halaman
d. Mampu bekerja dalam tim
e. Mengiktui interview pada tanggal 23-25 Januari 2013
Fasilitas:
1. Pelatihan selama 3 hari
2. Tas cantik
3. Pin
4. Sertifikat
5. Riset lapangan 2 bulan
Informasi batas pendaftaran 21 Januari 2013. Untuk info lebih lanjut hub: Lutsfi Siswanto (085643677105) Pin 328981A7 –email : [email protected]